Hihihihihiiiihaaaiii~
Sore hari enaknya ngapain, nunggu buka puasa sambil nyiapin es campur. Potong-potong cincau, kolang-kaling, agar-agar, dan lain-lain. Jangan lupa santannya ya pengyoumen.
Hari ini adalah hari dengan tema "akun media sosial bermanfaat". Kalau bukan karena BPN Ramadhan mungkin artikel seperti ini gak bakal ada di blogku. Hahahaaa. Sudah baca Judul? Mari langsung ajalah ya ke intinya.
1. Lavendaire
"Life in an art. Make it your masterpiece." Adalah slogan yang selalu diucapkan oleh Aileen Xu, seorang content creator dari akun youtube Lavendaire. Dari akun ini aku belajar self-care, mental health, dan lain-lain. Pembawaannya yang super lembut, dan editing video yang cantik banget, jadi gak bosen-bosen nonton akun ini. Sampai saat artikel ini dibuat, Lavendaire sudah mencapai 1.68jt subsribers.
Akunnya fokus pada self-care, self-healing / mental health, personal branding, dan healthy habits. Selain itu dia juga sering buat tips-tips mencapai personal goals / vision board. Dia juga menerbitkan buku journaling gitu. Setiap bulan dia akan bikin video plan with me, sekaligus review pencapaian-pencapaian di bulan sebelumnya. Pengyoumen yang mau coba intip-intip bisa langsung ke akun youtube dia ya.
2. Rowena Tsai
Akun kedua yang akan aku rekomendasikan adalah Rowena Tsai. Akun ini membahas tentang bagaimana cara tetap produktif untuk para kaum rebahan. wkwkkk Dia selalu memanggil 600rb subscribersnya dengan julukan "sweet potato", sebuah plesetan dari "couch potato" yang artinya pemalas, nonton tv aja kerjaannya. Topik lain yang dia bahas adalah self-care, dan minimalism. Ya, 11 12 sama Lavendaire sebenarnya. Tapi bedanya Rowena Tsai ini selalu memposisikan dirinya sebagai tukang males-malesan. Pembawaanya juga disisipkan sedikit komedi dan ceria. Kalau Lavendaire kan menekankan untuk konsisten, apapun halangannya. Pengyoumen lebih suka mana? Aku dua-duanya, karena kadang perlu yang serius dan perlu yang mode rebahan. Hahahhaa
3. Thoraya Maronesy
Jauh berbeda dengan kedua akun sebelumnya, akun Thoraya Maronesy ini dibuat agar kita memaknai hidup dengan lebih bersyukur. Bukan akun tentang self-care, dan self-healing. Tetapi kedua aspek itu hampir selalu ada di setiap videonya. Kok bisa? Thoraya Maronesy adalah akun berisi ratusan social experiment. Salah satu experiment yang sering dia buat adalah "People Share Their Deepest Secret Anonymously". Orang-orang tidak dikenal menceritakan masa-masa kelam mereka. Ada juga "Strangers Meet Without Seeing Each Other." Episode 4 kalian harus nonton. Ngena banget. Subscribernya sudah 1.8jt.
4. Muchelleb
Kembali ke topik produktivitas, ada akun Muchelleb. Membahas tentang tips-tips motivasi diri, meditasi, gaya hidup minimalis, dan manajemen waktu. Sebenarnya banyak sekali akun-akun sejenis yang bisa pengyoumen ikuti di youtube. Tapi kesukaanku dari Muchelleb ini editannya gak terlalu banyak, dan warna tone nya coklat-jingga gitu. Lucu. Yaapp, visual video cukup penting untuk aku sebagai penonton. Hehehhee. Oh ya, salah satu playlist favorite aku adalah organising your life.
5. Amanda RachLee
Last but not least. Amanda RachLee, akun youtube dengan pengikut 2.1jt. Nah, sedikit berbeda dengan akun-akun sebelumnya. Amanda RachLee ini berfokus pada Journaling dan Doodle. Journaling adalah salah satu alternatif metode untuk bahagia lho. Kamu bisa tulis apa aja yang sedang kamu pikirkan, atau kamu bisa tulis rencana-rencana kamu kedepannya. Atau apapun. Amanda RachLee ini cukup terkenal di dunia journaling lho. Dia juga profesional digital artist. Jadi gambarannya juga bagus-bagus, lucu-lucu. asat ini aku juga lagu suka journaling. Makanya aku masukin akun Amanda RachLee di daftar ini. Walaupun journalingku masih amburegul. Kadang rajin banget, kadang males gak ketulungan. Hahahaha
Sudah lengkap rekomendasi lima akun youtube untuk kalian follow. Jika kalian suka dengan topik-topik diatas, langsung saja meluncur ke youtube mereka. Kok gak ada akun indonesia? Kalau itu, pasti kalian sudah banyak tahu. Hihihiii. Selamat berpuasa~
No comments:
Post a Comment
Hello, Pengyoumen~
I'd like to say thank you for visit my little blog, read my notes. Hope we can be friend although we aren't face to face. Please enjoy. If any question or comment you want me know, write here (^.^)/
Teman-teman sebangsa dan setanah air~
Kalau kalian ada pertanyaan yang masih terpendam dalam hati, tentang blog mini milikku atau ingin lebih tahu tentang dunia mandarin lovers. silahkan tulis disini. <(~,^)/
-
Don't forget to write your name,
Tinggalkan namamu, buat arsip. Hehehee~