Judul Asli : 被偷走的那五年
Judul Novel : The Stolen Years
Penulis : Ba Yue Chang An
Penerjemah : Jeanni Hidayat
Penyunting : M. Noviana
Desainer Cover : Chyntia Yanetha
Penerbit : Haru
Cetakan pertama, Januari 2016
Tebal : 348 halaman
ISBN : 978-602-7742-66-6
Buntelan dari Penerbit Haru
Notes : ✦✦✦✦
Benarkah waktu dapat mengikis perasaan cinta?
Hal terakhir yang diingat He Man adalah ia sedang berbulan madu dengan suaminya, Xie Yu. Namun, tiba-tiba gadis itu terbangun di rumah sakit dan sudah bercerai. He Man mengalami amnesia dan lupa akan lima tahun terakhirnya.
Ia tidak mengerti mengapa ia bisa bercerai dari Xie Yu padahal mereka saling mencintai. Ia tidak mengerti mengapa sahabatnya sekarang malah menjadi musuhnya. Ia tidak mengerti mengapa seakan semua orang membecinya.
Ketika He Man berusaha mengumpulkan kembali kenangan dan ingatannya, ia mulai menemukan hal-hal yang tidak pernah ia duga sebelumnya.
(´⌣`ʃƪ)
Cinta kalah melawan sakit, juga kalah melawan kematian. Namun, cinta akan selamanya hidup di dalam ingatan manusia. Selalu menunggu kehadiran kekasih yang dicintainya. (The Stolen Years, hlm 339)
Novel The Stolen Years ini mengangkat kisah tentang mantan suami istri yang kembali dipertemukan setelah setengah tahun resmi bercerai. Chapter pertama dibuka dengan suasana pagi yang indah, kala sepasang pengantin baru sedang bercanda. He Man dan Xie Yu sangat menikmati status mereka sebagai suami istri.
Latar kemudian berubah ke tempat bulan madu He Man dan Xie Yu. Momen-momen kebersamaan mereka tampak begitu indah. Kamar hotel, makan malam, hingga kembang api pun menjadi bumbu keromantisan pasangan suami istri ini. Pada suatu malam, Xie Yu membonceng He Man sambil mengitari tepi pantai yang begitu damai. Cahaya bulan setia menemani perjalanan mereka. Karena terlalu asyik merekam momen indah itu, motor yang mereka tumpangi menambrak sebuah pohon dan He Man pingsan.
Disinilah inti cerita dimulai. Ketika He Man membuka matanya, ia mendapati dirinya berada di rumah sakit. Dirinya memang belum sepenuhnya sadar, namun dia sangat mengenali sosok yang mendapinginya. Dia bukan Xie Yu, melainkan kaka perempuannya yang bernama He Qi. Ia mencari sosok Xie Yu, namun sebuah kenyataan pahit yang ia terima. Ia kehilangan ingatan selama lima tahun terakhir. Kini, dirinya dan Xie Yu telah berakhir, telah bercerai.
Apa aku harus membenturkan kepalaku ke dinding dengan keras supaya ingatanku pulih?! Semua ini seperti cerita di film saja. (The Stolen Years, hlm 199)
He Man mau tak mau harus menghadapi situasi dirinya kini. He Man mencoba mencari jawaban dari setumpuk pertanyaan dalam otaknya. He Man memberanikan diri untuk datang ke rumah yang sangat ia rindukan. Di bawah cahaya lampu jalan, He Man bertemu sosok pria yang ia masih dicintainya. He Man dan Xie Yu kembali bertemu.
Jika saat kau bangun lalu mendapati lima tahun sudah berlalu. Kita berdua telah berpisah. Apa kau akan melakukan segalanya untuk mencariku kembali? (The Stolen Years, hlm 40)
. . . Soal hilang ingatan ini memang terdengar begitu konyol. Jadi aku juga mengarang cerita untukmu, berharap kau bisa mengerti. Perasaanku sama konyolnya denganmu. (The Stolen Years, hlm 96)
Memasuki rumah Xie Yu, He Man mengetahui banyak hal. Salah satunya adalah Lily, pacar baru Xie Yu. Bukanlah hal yang menyenangkan, berada diantara hubungan mantan suaminya dan Lily. Namun, Xie Yu adalah ingatan terakhir yang He Man punya. Melepaskan Xie Yu, mungkin akan lebih tidak menyenangkan.
Di rumah itu, He Man mulai mencari serpihan-serpihan ingatan yang terlupakan. Dalam pencarian ini banyak hal yang tak terduga, begitu manis juga begitu perih. Apakah dia menemukan alasan perceraiannya dengan Xie Yu? Akankah hubungan canggung ini berubah menjadi hubungan romantis kembali?
Suatu kekecewaan yang terlalu dalam.Umumnya, manusia malah tidak menangis ketika merasakannya. (The Stolen Years, hlm 242)
(ʃ⌣́,⌣́ƪ)
Cover novel yang bernuansa jingga dan tokoh perempuan sedang memejamkan mata, sangatlah menawan. Pada lembar awal novel ini, aku menemukan sebuah catatan dari Huang Zhen Zhen, penulis skenario film The Stolen Years. Aku cukup kaget ternyata novel ini mengadaptasi filmnya, bukan film mengadaptasi novel. Ini merupakan hal yang baru bagiku. Namun, saya sependapat dengan Huang Zhen Zhen bahwa menonton filmnya atau membaca novelnya dahulu akan memberikan kesan tersendiri bagi pembaca.
Aku menonton filmnya satu hari sebelum paket novel The Stolen Years datang ke rumahku. Dalam versi film dan novel memiliki sedikit perbedaan, namun tidak mengubah esensi dari kisah intinya. Cerita He Man dan Xie Yu mengalir dengan baik. Ba Yue Chang An menulis kisah ini dengan sangat detail. Ia menggambarkan sifat dan watak tokoh dengan jelas. Penulis juga membuka beberapa skenario Huang Zhen Zhen yang tidak ditampilkan dalam film. Tak dapat terelakkan, serpihan film kadang tersirat kala aku membaca novel ini. Itu mungkin karena aku menonton filmnya terlebih dahulu. Hehehe (⌒_⌒;)
He Man tergambarkan sebagai sosok perempuan yang manis dan ceria. Namun dalam perjalanan lima tahun, ia berubah menjadi sosok yang sedikit dominan. Dalam cerita ini Xie Yu memiliki cinta yang tulus, namun kekecewaan membuat cintanya berkabut. Selain kedua tokoh ini, ada tokoh lain yang aku suka. Danny, sosok koki yang kocak. Hahaha
Saya menikmati novel ini. Saya membaca novel ini sambil mendengarkan salah satu ost filmnya. Lagu If Not yang dilantunkan oleh Yang Jiong Han, membuatku semakin menikmati novel ini. Kisah sepasang mantan suami istri ini sangat apik. Hilang ingatan, sebuah tema yang cukup sering diangkat dalam sebuah karya baik tulisan maupun visual. Namun, novel The Stolen Years ini memiliki nuansa yang berbeda. Novel ini saya rekomendasikan bagi pengyoumen~ yang sedang meragukan perasaannya. Ingatlah cinta selalu menunggu kehadiran kekasih yang dicintainya.
Saya menikmati novel ini. Saya membaca novel ini sambil mendengarkan salah satu ost filmnya. Lagu If Not yang dilantunkan oleh Yang Jiong Han, membuatku semakin menikmati novel ini. Kisah sepasang mantan suami istri ini sangat apik. Hilang ingatan, sebuah tema yang cukup sering diangkat dalam sebuah karya baik tulisan maupun visual. Namun, novel The Stolen Years ini memiliki nuansa yang berbeda. Novel ini saya rekomendasikan bagi pengyoumen~ yang sedang meragukan perasaannya. Ingatlah cinta selalu menunggu kehadiran kekasih yang dicintainya.
Cinta adalah keuntunganku yang paling besar. Tidak ada yang perlu dipikirkan lagi. (The Stolen Years, hlm 333)Four notes untuk pengorbanan Xie Yu yang tak terelakkan. Kisah He Man dan Xie Yu ini menyampaikan suatu pesan yang sangat menyentuh. Sangat sayang apabila pengyoumen~ melewatkan novel bagus ini.
(ʃƪ ˘ ³˘)
Hai pengyoumen~
Sudah baca review The Stolen Years : Dia yang Tercuri oleh Waktu kan?
Manusia memang hidup dengan mengandalkan ingatannya. (The Stolen Years, hlm 96)
Kamu berada di persinggahan ke-4 dalam Blog Tour The Stolen Years di bulan Februari ini. Ada satu novel The Stolen Years dari Penerbit Haru bagi seorang pemenang yang bersembunyi di blog ini. Untuk menjadi pemenang, caranya gampang <(^.^)9
1. Berdomisili di Indonesia
2. Follow Nolscore’s Note via GFC (terletak di sebelah kanan)
3. Follow Twitter @penerbitharu dan Like Fanpage Facebook Penerbit Haru
4. Share link blog tour + giveaway ini via twitter atau facebook pribadimu (pilih salah satu saja), sertakan hastag #StolenYears
5. Jawab pertanyaan “APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU ?” dengan format:
Nama:E-mail:Link share:Jawaban:
Blog tour ini hanya berjalan lima hari pada tanggal 16 Februari 2016 hingga 20 Februari 2016 pukul 24.00 WIB. Pemenang akan diumumkan di postingan ini maksimal tanggal 22 Februari 2016. Semangat pengyoumen~ <(^.^)9
\(^o^)/
Pembaharuan 22 Februari 2016.
Selamat malam Pengyoumen~ Terima kasih banyak telah mengikuti Blogtour The Stolen Years. Saya senang sekali banyak yang antusias untuk mendapatkan novel terjemahan mandarin ini. Menarik sekali dapat mengetahui arti sebuah ingatan bagi pengyoumen~
Namun hanya satu pemenang yang beruntung mendapatan novel ini. Dialah . . .
gong xi !! Novi Andriyani . .
Akan saya hubungi lewat e-mail, harap konfirmasi ya <(^o^)/
Bagi pengyoumen~ yang belum beruntung di persinggahan ke-4 ini jangan patah semangat ya! Ada dua persinggahan blogtour lagi setelah Nolscore's Notes. dajia wan an~
\(^o^)/
Pembaharuan 22 Februari 2016.
Selamat malam Pengyoumen~ Terima kasih banyak telah mengikuti Blogtour The Stolen Years. Saya senang sekali banyak yang antusias untuk mendapatkan novel terjemahan mandarin ini. Menarik sekali dapat mengetahui arti sebuah ingatan bagi pengyoumen~
Namun hanya satu pemenang yang beruntung mendapatan novel ini. Dialah . . .
gong xi !! Novi Andriyani . .
Akan saya hubungi lewat e-mail, harap konfirmasi ya <(^o^)/
Bagi pengyoumen~ yang belum beruntung di persinggahan ke-4 ini jangan patah semangat ya! Ada dua persinggahan blogtour lagi setelah Nolscore's Notes. dajia wan an~
^ - - - - - - - - - - ^
Nama: Kiki Suarni
ReplyDeleteEmail: kikisuarni616@yahoo.com
GFC: Reza Handoko
Link:https://mobile.twitter.com/Kimol12/status/699419414689546242
APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU?
Jawaban:
Everything. Sebuah ingatan itu adalah bagian dari hidup. Kita hidup itu tak lepas dari yang namanya ingatan. Aktivitas kita sehari-hari pasti ada proses mengingat. Yep, itu kan salah satu inti kerja otak. Sangat penting, tak peduli itu ingatan buruk atau tidak. Ingatan itu akan tersimpan dalam memory sebagai sebuah kenangan yang dapat kita putar kembali setiap saat. Jadi sekecil apa pun sebuah ingatan, sangat berarti buatku. Dan kalau ingatan itu hilang, well...serasa ada sesuatu yang kurang buatku.
Terima kasih.
Nama: Yustrini
ReplyDeleteE-mail : yus3nie@gmail.com
Link Share: https://twitter.com/Yustrini08/status/699428916952346624?s=08
Jawaban : Arti ingatan bagiku adalah kenangan/memori atas segala peristiwa yang telah terjadi yang tersimpan didalamnya. Yang bila terhapus akan membuat sebagian hidupku menjadi aneh atau ganjil seperti yang dialami oleh He Man dalam novel The Stolen Years.
Nama:Novi Andriyani
ReplyDeleteE-mail:noviandryn@gmail.com
Link share: https://twitter.com/nvandryn/status/699433783250935808
Jawaban:
Penting, segalanya dan wajib dimiliki.
Ingatan itu memori. Ketika kita menyimpan segala sesuatu baik berupa kenangan atau hal lain maka kita akan menyimpanya dalam ingatan. Ingatan itu wajib dimiliki oleh semua org karena jika kita tidak memiliki ingatan maka kita tidak akan bisa menyimpan suatu informasi atau menyimpan segala hal kenangan. Jadi ingatan itu sangat sangat penting, karena dengan ingatan kita dapat mengenal kembali kejadian yang pernah kita alami, tanpa ingatan pasti hidup akan terasa hampa dan mungkin tidak ada artinya.
Rizki oktavia
ReplyDeleterizki_oktavia@ymail.com
https://mobile.twitter.com/rizKorea/status/699456549069070337
Bagiku ingatan adalah sebuah alarm. Lebih tepatnya alarm kehidupan supaya hari yang kita jalani hari ini bisa lebih baik dibanding hari sebelumnya. Dan juga supaya kita tidak jatuh ke lubang yang sama.
Nama: Kartika
ReplyDeleteEmail: hoshinotika@gmail.com
Link:https://twitter.com/hoshinotika/status/699468888182882309
INGATAN berarti PERJALANAN. Selagi kita terus berjalan, kita akan terus mengingat. XD
Nama : Neni Arwanda
ReplyDeleteEmail :neniarwanda@yahoo.co.id
Link Share : https://twitter.com/NeniArwanda95/status/699472629057499136
APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU ?
Jawaban :
Ingatan adalah salah satu nikmat yang diberi Tuhan bagi setiap manusia yang selalu patut kita syukuri. Sebuah ingatan layaknya peti harta karun, menyimpan berjuta dan beragam kenangan berharga bagi pemiliknya. Dari ingatan kita bisa belajar menjadi yang lebih baik lagi. Dari ingatan kita bisa mengenang kejadian buruk maupun kenangan indah dimasa lalu untuk diceritakan. Dan dari ingatan kita dapat mengingat setiap langkah yang kita tempuh menuju tujuan kita. Ingatan adalah segala-galanya bagiku. :)
Nama : Pida Alandrian
ReplyDeleteGFC : Pida Alandrian
Email : shafrida.alandrian@gmail.com
Link Share : https://twitter.com/PidaAlandrian92/status/699518399445995520
APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU??
Sebuah ingatan bagi diri aku itu sangat penting sekali. Karena dengan adanya sebuah ingatan kita bisa mengetahui jati diri kita yg sebenarnya. Kita bisa mengetahui bagaimana sosok keluarga kita dan orang-orang yg kita sayang dan juga orang-orang yg menyayangi kita. Banyak kenangan-kenagan yang terjadi baik itu yg indah maupun yg buruk. Dengan adanya sebuah ingatan kita bisa mengetahui bagaimana perjalanan hidup kita selama ini.
Nama: Shafa Salsabila
ReplyDeleteE-mail: shfaa.salsabila@yahoo.com
Link share: https://twitter.com/veliashafa/status/699593380750163969
Jawaban: Semua hal yang menjadi bagian dari diriku berhubungan dengan ingatan. Kadang, ingatan itu bisa membentuk pribadi kita. Bila kita terbiasa mengingat hal yang baik/positif dari seseorang maupun sesuatu, kita akan menjadi orang yang seperti itu.
Nama : Yeyen Nursyipa
ReplyDeleteTwitter : @YeyenNursyipa
link Share : https://twitter.com/YeyenNursyipa/status/699663629768134657
Apa arti sebuah ingatan? Ingatan itu ibarat kartu memori hape. Kita bisa menggunakan semua aplikasi yang ada dihape karena adanya kartu memori. Kita bisa pake kamera buat ngambil gambar, bisa bikin video, bisa chat sama bule dan lainnya itu karena adanya kartu memori sehingga membuat hape kita penuh “warna”.
Sama halnya dengan manusia yang membutuhkan ingatan untuk membuat hidup lebih “berwarna”. selain itu manusia membutuhkan ingatan untuk melangsungkan kehidupan. Kenapa? Karena dari bayi kita membutuhkan ingatan. Jika tak ada ingatan kita tidak mungkin bisa berbicara, karena kata yang di dengar tidak akan bisa disimpan dalam ingatan dan tidak bisa di tiru untuk di ujarkan. Tanpa ingatan kita tidak bisa berbicara, bahkan parahnya lagi, kita ga inget nama kita siapa.
Kalo ga ada ingatan, kita ga bisa ngebedain mana bahaya mana yang aman. Kita bakal ga inget kalo Sianida itu berbahaya, H2O itu aman, kalo kita ga punya ingatan. So the point is that there will be NO life if there is NO memories. Memories is extremely important
Nama : Meilina Istanti
ReplyDeleteEmail : meilinaistanti@gmail.com
Link share : https://twitter.com/Meic_Chan/status/699781843378307073
Jawaban :
“APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU ?”
Ingatan bagiku adalah partikel utama penyusun hidup. Dengan ingatan kita mampu menjalani hari demi hari dengan baik. Ingatan dalam hal ini otak, menciptakan tatanan kehidupan yang menyeimbangkan antara kenyataan, perasaan, dan juga khayalan. Ingatan mempertegas semua itu.
Ingatan adalah karunia Allah yang luar biasa. Ingatan hidup dalam masa lalu, masa sekarang, juga mimpi untuk masa depan.
Tanpa ingatan, kita bukan apa-apa. Layaknya debu yang berterbangan tanpa arah.
Wish me lucl! :))))
Nama: Yanti
ReplyDeleteE-mail: yantinurhida99@gmail.com
Link share: https://mobile.twitter.com/CallMe_Yanti/status/699978163242160129?p=v
Jawaban:
Buatku INGATAN itu segalanya. Ingatan adalah sesuatu yang terekam dalam otak kita sejak kita lahir hingga saat kita hidup sekarang, dia yang menjembatani antara masa lalu dan masa sekarang. Tanpa ingatan kita seperti kehilangan diri kita sendiri dan terombang-ambing dalam ketidakjelasan. Tau penyakit Alzheimer kan? Penyakit yang belum ada obatnya sampai sekarang, penderita Alzheimer akan kehilangan sedikit demi sedikit ingatannya dan lama-kelamaan akan berubah menjadi sosok anak kecil yang tidak tahu apa-apa,lupa pada jati dirinya bahkan orang-orang yang disayanginya. Kalau kita hilang ingatan maka kita akan jadi selembar kertas kosong. Tanpa ingatan kita akan kehilangan banyak hal dalam hidup termasuk ingatan akan orang-orang yang ada di sekeliling kita,terutama orang-orang yang menyayangi kita, bagiku ingatan itu sangat penting dan berharga. Dari situlah kita mengetahui apa yang harus kita lakukan esok hari dan langkah apa yang harus kita ambil untuk menyelesaikan semua persoalan hidup. Tanpa 'ingatan' kita akan banyak menyusahkan orang lain karena ketidaktahuan kita. Ingatan pasti mengandung banyak hal dari mulai kejadian-kejadian indah dan menyenangkan sampai kejadian-kejadian mengharukan atau momen paling menyedihkan dalam hidup kita. Baik atau buruk isi ingatan itu,kejadian-kejadian itulah yang membangun karakter kita sehingga menjadi diri kita yang sekarang. Tanpa ingatan itu kita akan kehilangan arah, tujuan hidup termasuk kepercayaan kita terhadap orang lain.
Nama: Farikhatun Nisa
ReplyDeleteEmail: Farikhanisa14[at]Gmail[dot]com
Link share: https://mobile.twitter.com/Littlepaper93/status/700089236167364609?p=v
Jawaban: Ingatan itu adalah satu aspek paling penting dalam hidup. Karena adanya ingatan adalah bukti nyata dari berfungsinya memori otak. Walaupun terkadang ada beberapa ingatan yang ingin dilupakan, tapi bukan berarti ingatan tak lagi penting. Ingatan tentaplah sangat penting bagiku. Karena dengan ingatan, semua orang, termasuk aku, bisa menjalani kehidupan dengan baik. Bayangkan saja jika ingatan tidak penting. Mungkin kebanyakan orang menjadi anak durhaka dan dikutuk oleh ibunya karena sama sekali tidak mengingat pengorbanan seorang ibu. Selain itu, ingatan juga membantuku untuk mengingat materi-materi pelajaran di sekolah dulu dan materi mata kuliah di kampus sekarang. Intinya, ingatan sangat penting bagiku untuk menselaraskan kehidupan. Orang yang hilang ingatan saja ingin mengingat ingatannya yang telah hilang. Jadi ingatan begitu penting, saking pentingnya aku tak berharap kehilangan ingatanku. Manis ataupun buruk sesuatu yang bersarang dalam ingatanku, aku akan tetap menjaganya. Karena darinyalah kehidupanku berproses dari labil mengarah ke dewasa.
nama: wardah fauziyah
ReplyDeleteemail: wardahfauziyahh@gmail.com
Link Share: https://twitter.com/wardaaahh/status/700149383606603776
Jawaban:
Ingatan adalah saya. Tanpa ingatan, saya bukanlah saya, melainkan orang lain.
Saya, Anda, atau pun dia, memang kita siapa? Kalian siapa? Ingatanlah yang membuat kita ada. Tanpa ingatan, kita bukanlah siapa-siapa. Mana ibu? Mana teman? Kita bahkan terbentuk dari sebuah ingatan. Selama ini, saya menjadi seorang wardah karena nama yang diberikan oleh orang tua. Saya menjadi seorang yang kuat pendiriannya karena pembentukan karakter dari kecil. Saya menjadi seorang accounting karena sebuah proses panjang yang telah saya lalui. Lalu apa pentingnya ingatan? Karena ingatan adalah sebuah penghubung kita dengan masa lalu. Tanpa masa lalu, semua yang telah kita lalui selama ini menjadi nihil, tak berarti, menghilang ditelan bumi.
Seperti loncat ke masa depan, melewati waktu yang panjang tanpa mengingat apapun. Tahu-tahu semua sudah begini. Tak kan ada pelajaran dari pengalaman. Tak mengenal semuanya, karena ingatan yang hilang mengantarkan kita lagi pada titik nol. Yang berarti kita harus memulai semuanya dari awal bagai dilahirkan kembali.
Itulah pentingnya ingatan. Jadi, apakah ingatan itu penting? Ya, sangat. Karena ingatanlah yang membuat aku mencintai ibu dan orang-orang yang aku sayang.
*btw, maaf mba OOT dikit. itu kok waktu blogtournya 5 hari dari januari ya, tadi sempet ngebuat saya bingung. Takutnya yang lain yang mau ikutan juga bingung. mohon pencerahannya. makasih..:D
Oh iya, maaf baru sadar. Mungkin karena Januari terlalu indah untuk dilewati hehehe . Sudah di revisi. Terima kasih telah mengingatkan. <(^.^)/
DeleteNama : Ratnani Latifah
ReplyDeleteE-mail : kazuhanael_ratna@yahoo.co.id
GFC : Kazuhana El Ratna
Link Share : https://twitter.com/ratnaShinju2chi/status/700153865899913217
Arti ingatan bagiku?
Jawab : Ingatan bagi saya adalah segalanya dan sangat penting Karena tanpa ingatan semua akan kacau. Dalam ingatan itu banyak memori yang tidak ingin saya hilangkan. Baik itu memori akan kenangan yang bahagia atau sedih. Yah, saya tidak peduli jika ingatan yang saya miliki memang harus menyimpan kisah-kisah pilu yang banyak. Tidak ada yang terpenting dari segala ingatan yang saya miliki, segala ingatan itu bisa menjadi guru yang akan membimbing saya untuk menjadi pribadi yang lebi baik. Lagi pula dari ingatan itu-lah saya merasa hidup. Andai hidup tanpa ingatan, saya yakin saya ini akan seperti robot yang tak tahu apa pun. Dan saya tidak mau itu. Ingatan itu sama halnya seperti air yang selalu kita butuhkan untuk bertahan hidup. Tidak ada seorang pun yang ingin menghilangkan ingatan jika tahu bahwa ketika ingatan itu hilang, maka kehidupan hanya tinggal kehampaan, bukan kelegaan. Memang kadang kala ketika kesedihan yang terlarut kita mengatakan ingin melupakan semua, tapi jujur saja pasti hanya ada penyesalan ketika akhirnya Tuhan mewujudkan itu. Karena membuang ingatan sama sama membuang hidup itu sendiri.
nama: Visca
ReplyDeletee-mail: apriliyantivisca@yahoo.com
link share: https://twitter.com/Visca_Apr/status/700167844298825728
“APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU ?
kita bernafas butuh oksigen untuk tetap hidup. kita hidup juga butuh ingatan, baik itu ingatan baik atau buruk sekalipun. aku butuh mengingat siapa aku, siapa keluarga aku, siapa orang-orang disekeliling aku. tanpa ingatan aku mah apa atuh cuma remahan roti *eh ga deh*
pokoknya sih ingatan itu sangat penting banget buat aku
ReplyDeleteNama: Amilah Rahmatunnisa
E-mail: milaa_rn@yahoo.com
Link share: https://twitter.com/RnMilaa/status/700176673480650752
GFC : Mila Rhmatunnisa
Jawaban:
“APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU ?”
Bagiku ingatan adalah cara tuhan memberikan arti dari kehidupan. Tanpa ingatan, kita tidak akan pernah bisa mengingat hal terkecil dalam hidup. Dan yang lebih parahnya lagi, bagaimana kalo tanpa ingatan kita juga tak bisa mengingat siapa tuhan kita? Semisal orang buta maka ingatan adalah tongkatnya. Menuntun kita untuk menjalani dan mengarungi hidup ini. Ingatanlah yang membantu kita menentukan mana yang benar dan mana yang salah. Jika kita tidak punya ingatan. Maka kita layaknya seperti orang buta yang tak tau arah dan tujuan. Ingatan memberi banyak kebahagiaan. Bukankah dalam menjalani hidup ini kita membutuhkan kebahagiaan? Betapa pentingnya ingatan. Dengan ingatan kita bisa mengingat siapa saja orang yang menyayangi dan mengasihi kita, walaupun mungkin orang itu sudah tidak ada di dunia ini. Dengan memiliki ingatan tentang dirinya, kita akan kembali mengingat saat-saat indah bersamanya dan tetap mengingatnya di dalam hati kita. Aku tidak mau melupakan sedikitpun ingatan dalam otakku. Tidak peduli ingatan itu baik atau buruk. Karena aku yakin semua ingatan yang ada di kepala kita, memberikan dampak yang luar biasa untuk masa depan kita. Contoh kecilnya adalah saat kita melakukan kesalahan dan gagal dalam suatu hal. Dengan ingatan, tentu kita tidak akan melakukan hal yang sama di masa depan bukan? Oleh karena itu dengan ingatan kita bisa belajar untuk menjadi lebih baik dan sukses nantinnya. Aku tidak bisa membayangkan hidup tanpa ingatan. Seperti cerita Hae Man di novel Stolen Years buktinya. Tanpa Ingatan kita bisa kehilangan orang yang kita cintai dan membawa kesedihan demi kesedihan di dalam hidup. Sebisa mungkin aku tidak mau terkena Alzheimer. Penyakit itu sangat mematikan. Aku tidak bisa membayangkan jika aku lupa bahkan hal sekecil pun. Semisal lupa menaruh peralatan, lupa gosok gigi dan mandi. Akibatnya aku bisa gosok gigi dan mandi berkali-kali, lupa membeli sesuatu. Alhasil saat aku melihat barang yang serupa, aku akan membelinya lagi. Tanpa tau dirumah sudah menumpuk barang yang sama. Hidup seperti itu akan membebani orang yang mencintaiku. Dan aku sungguh tidak mau itu terjadi. Sudah banyak aku melihat orang yang terkena Alzheimer dan hidupnya sangat susah ditambah resiko kematian yang besar. Untuk itu bagiku ingatan itu sangatlah penting. Ingatan adalah kunci kehidupan. Kita bisa hidup dengan normal, tentu karena ingatan bukan? Kalau tidak ada ingatan hidup semua orang akan berantakan. Kita akan lupa untuk apa kita hidup dan kita juga lupa apa sebenarnya tujuan kita hidup.
“Our memory is a more perfect world than the universe: it gives back life to those who no longer exist.
- Guy de Maupassant
Wish Me Luck
Nama: Arum Okta Sukarta
ReplyDeleteEmail: arum.okta12@gmail.com
Link share: https://twitter.com/Okta_S3233PM/status/700175844673650688
Bagiku ingatan tentaplah ingatan,sulit menerjemahkan ingatan itu seperti apa . Karena menurutku peran ingatan yang sangat sangat sangat penting dan luas maka jika di jabarkan dalam seribu bahasa mungkin tidak akan ada akhirnya . Bayangkan jika kita hidup tanpa ingatan ,maka kita tidak mampu mengingat siapapun dan apa yang telah kita lalui . Itu berarti kita tak akan pernah memiliki keluarga , teman , sahabat bahkan musuh karena kita selalu melupakan mereka . Lalu apa arti hidup ini jika kita tak memiliki Ingatan.
Ingatan adalah hal yang selama ini masih menjadi misteri bagi manusia. Ingatan manusia bisa menyimpan banyak kenangan dengan sangat detail . Namun terkadang kita juga bisa sangat pelupa dan tak bisa mengingat hal-hal biasa yang terjadi di kehidupan sehari-hari .
ada beberapa quote tentang ingatan
“The struggle of man against power is the struggle of memory against forgetting” .
“Each memory is like a paper flower stowed up a magician’s sleeve: invisible one moment and then so substantial and florid the next I cannot imagine how it stayed hidden all this time. And like those paper flowers, once they’ve been let loose in the world, the memories are impossible to tuck away again.”
"Ketakutan terbesarku adalah terlupakan .Aku ingin menjalani kehidupan yang luar biasa untuk diingat .
Ingatan ? aku tidak tau bentuknya , aku tidak tau wujudnya , aku tidak tau rupanya, yang aku tau ingatan bersembunyi di tubuh kita dan memiliki peran yang sangat besar .
Nama: Pricilia M
ReplyDeleteEmail: pricilia.marwah@gmail.com
Link share: https://twitter.com/priciliamarwah/status/700204120620142592
Jawaban:
Dalam ranah yang mereka sebut keabadian
Aku bersemayam bersama ingatan tentang kalian
Kudekap dan kuucap namamu satu demi satu
Sebelum lautan cahaya melarutkan kita dan waktu
Walau tiada aksara di sana
Walau tiada wujud yang serupa
Tanpa pernah tertukar aku menemukanmu semua
Sebagaimana engkau semua menemukanku
Empat, lima, dan enam
Berapa pun banyaknya kita tersempal
Perlahan lebur menjadi tunggal
Dua, satu, dan kosong
Bersama kita lenyap menjadi tiada
Inilah kenangan yang kucuri simpan
Saat kubersemayam dalam ranah yang mereka sebut keabadian
Inilah kenangan yang kusisipkan di sela-sela mentari dan bulan
Yang kelak mereka bisikkan saat kucari kalian
Dalam belantara yang dinamai kehidupan
Ingatan pertama dan terakhir
Yang mengikuti saat aku terlahir
Yang bersembunyi hingga kalian semua hadir
Yang menemani saat udara usai mengalir
Dialah ingatan.
Yang akan menuntunmu
Berjalan bersama, yang tidak membiarkanmu tersesat
Dalam sebuah kisah kehidupan.
Nama:Agatha Vonilia Marcellina
ReplyDeleteE-mail: agathavonilia@gmail.com
Link share: https://twitter.com/Agatha_AVM/status/700326143249899520
Jawaban:
1. Bingkai foto
Ya ingatan adalah sebuah bingkai foto yang selamanya terbingkai dalam otak dan juga hati. Tidak akan lekang oleh waktu.
2. Time-capsule
Tidak ada yang abadi, tapi sebuah ingatan akan selalu tetap abadi dalam jiwaku maupun dalam jiwa orang yang sangat aku sayangi dan berarti dalam hidupku. Walaupun nantinya aku akan melupakannya secara perlahan tetapi ada sebuah time-capsule dari mereka yang terkasih dan dengan uluran tangan mereka memberikan time-capsule itu padaku.
3. The Spice of Life
Hidup rasanya akan hambar dan datar saja tanpa adanya sebuah bumbu. Kebahagiaan dan kesedihan juga semangat hidup adalah bumbu dalam suatu ingatan bahkan kenangan. Bumbu-bumbu tersebut menciptakan rasa yang selalu terangkum dalam ingatan kita. Rasa yang tiada duanya di dunia ini :)
ReplyDeleteNama: RIZKI HANDAYANI
E-mail: rizki.yannie@gmail.com
Link share: https://twitter.com/yannie_minnie/status/700466922752585728
Jawaban:
“APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU ?”
buat aku ingatan itu adalah pelajaran untuk menjani hidup di masa depan. Kenapa? karna, tentu banyak hal yang telah terjadi di ingatan masa lalu kita tersebut, mulai dari hal yang menyenangkan hingga hal yang kurang menyenangkan. semua itu bisa kita jadikan sebagai pelajaran dalam hidup kita, seperti jika kita pernah melakukan kesalahan di masa lalu maka ingatan itu akan membuat kita manjadi lebih berhati-hati lagi dalam bertindak atau berprilaku agar kesalahan itu tidak kita lakukan kembali dimasa depan. begitu juga kenangan baik, hal baik yang pernah terjadi di masa lalu bisa menjadi sebuah kenangan manis tak terlupakan dan motivasi kita agar kita bisa menjadi yang lebih-dan lebih baik lagi , hidup ini harus ada peningkatannya meskipun di masa lalu sudah banyak hal baik yang terjadi maka di masa depan harus lebih banyak lagi hal baik yang terjadi. Dan pasti itu semua akan menjadi ingatan yang sangat tak terlupakan di dalam hidup kita bahkan, bisa menjadi sebuah cerita yang menarik untuk kita ceritan pada anak cucu kita nanti :)
*ceritakan pada anak cucu kita nanti :).maaf Typo hehe
DeleteNama: Daisy
ReplyDeleteEmail: stupidliar367@gmail.com
GFC: daisy s
https://twitter.com/Daisy_skys/status/700909411594686464
APA ARTI SEBUAH INGATAN BAGI DIRIMU?
Jawaban:
Ingtan adalah ruh ( roh ) . Kita tidak akan dianggap hidup jika tidak memiliki ruh . Itulah mengapa kenapa orang yang tidak memiliki ingatan dianggap Mati secara psikis sebelum mati secara fisik
Karena aku sendiri telah melihat dengan nyata bagaimana arti sebuah ingatan . Ayahku sekarang tidak bisa mengingat apapun , meskipun secara fisik beliau hidup tapi aku merasa beliau sudah lama pergi semenjak kehilangan ingatan . Aku tidak akan katakan apa penyakitnya apa .Tapi itulah yang kurasakan . Aku merasa hambar memeluk beliau , beliau menjadi berbeda , seperti bukan ayah yang kukenal , seperti orang lain. Sangat menyakitkan melihat orang yang kita sayangi melupakan ingatan tentang kita .Aku ragu ayahku ingat kalau aku putrinya .
.
Aku berfikir jika aku kehilangan ingatan saat guru kimiaku bertanya kenapa aku tidak belajar ?
Karena aku tidak ingat .
Jawaban yang konyol .
Meski kadang aku berfikir untuk kehilangan ingatan untuk lari dari masalah tapi kusadari , nggak ada satu pun yang bisa menggantikan sebuah ingatan , sebuah kenangan . Apapun ingatan itu meski menyakitkan , memalukan , bahagia . Semuanya terlalu berharga untuk terlewatkan .
Aku selalu sukses menangis tersedu sedu saat menonton atau membaca kisah bertema amnesia , Alzheimer , parkinson .Semuanya serasa menohokku dan mengingtkanku pada pria nomor satu dalam hidupku . *kode *
Nama: Shiela Hartiningtyas
ReplyDeleteE-mail: yskasim@gmail.com
Link share: https://mobile.twitter.com/ruth_shiela/status/701035797760253953?p=v
Jawaban: Ingatan itu adalah sesuatu yang sangat berharga bagiku.
Jika diibaratkan, ingatan itu adalah sebuah kalung berlian yang begitu mahal dan tak ternilai harganya.
Ketika seseorang memiliki kalung berlian tersebut, maka ia akan menganggap itu sebagai sesuatu yang sangat berharga dan akan menjaganya dengan baik-baik.
Namun ketika mendadak kalung berlian itu hilang dari diri kita, kita pasti akan merasa sangat sedih dan berusaha untuk mencarinya kembali.
Seperti itulah pentingnya ingatan bagi diri kita.
Ingatan merupakan sesuatu yang sangat berharga dan penting.
Dengan adanya ingatan, kita mampu mengingat masa lalu. Segala hal yang menyenangkan maupun tidak menyenangkan terekam semua dalam ingatan tersebut.
Bayangkan ketika ingatan tsb hilang seperti yang dialami oleh He Man.
Rasanya hidup sudah tidak ada artinya lagi karena kita kehilangan hal yang terpenting dalam hidup kita.
Oleh karena itu peliharalah baik-baik ingatan yang kita miliki sekarang ini.:)
Nama: Evita MF
ReplyDeleteLink share: https://twitter.com/evitta_mf/status/701054589894680576
Email: evita.mf27@ymail.com
Jawaban:
Ingatan buatku adalah rekaman saat-saat paling berkesan seperti ketika bahagia atau pun saat paling menderita sepanjang hidupku. Aku punya ingatan yang cukup buruk, mengingat nama dan wajah buatku hal yang paling sulit. Aku gampang sekali melupakan hal-hal yang menurutku tidak terlalu penting. Sesuatu yang cukup berharga untuk diingat pasti jadi ingatan yang melekat erat di otakku. Kalau diibaratkan, ingatan seperti rol film, hanya adegan terbaiklah yang akan jadi sebuah kenangan.
Nama: Leny
ReplyDeleteEmail: lynnlenie7@gmail.com
link share: http://twitter.com/Lenny1785/status/701069748864315392
Jawaban: Arti ingatan bagi diriku sangatlah penting dan segalanya, dan aku tidak bisa membayangkan bagaimana rasanya kalau sampai kehilangan ingatan akan memori indah yg pernah terjadi seperti He Man. Itu pasti sangatlah menyedihkan sekaligus menyakitkan setelah tersadar sdh tdk ingat apa2 lagi. Jadi ingatan itu segalanya dalam hidup ini.
--- Blogtour + Giveaway telah ditutup ---
ReplyDeleteTerima kasih telah mengikuti Blogtour The Stolen Years.
Tunggu pengumumannya ya :) Pengyoumen~