. . .

Welcome to my little blog. I just want to share some notes. Notes about me, my blog, and all the things I loved. I loved Taiwanese drama, Chinese drama, and mandarin songs. If you already read my post, leave your COMMENT and VOTE please. I need your opinion to be better. (^.-)/
If you want to request some notes, you can send me email, or contact me in social network. I active in IG account @lintang_ns . I'm waiting for you! \(^.^)/ Oh ya, don't forget to DM me! ^^

Saturday 4 April 2015

Scarlet Heart 2 : Terperangkap dalam Ingatan Kisah Cinta Masa Lalu .

diresensi oleh notes_maker

Mencintai seseorang memang sungguh sulit
Namun lebih sulit melepaskan seseorang yang dicintai – Scarlet Heart 2
            Scarlet Heart 2 (步步惊情) a.k.a Bu Bu Jin Qing merupakan sekuel dari serial drama Bu Bu Jin Xin. Drama yang berasal dari Mainland China ini menjadi salah satu drama yang sangat terkenal di negeri asalnya. Season 1 dirilis tahun 2011 sedangkan season ke-2 nya dirilis tahun 2013 kemarin. Kedua drama ini memiliki konsep yang sangat berbeda namun masih berkaitan. Oleh karena itu, dalam drama Bu Bu Jin Qing ini banyak disisipkan cuplikan-cuplikan drama Bu Bu Jin Xin. Drama ini diperankan oleh sahabat boboho yakni Nicky Wu dan aktris cantik Cecilia Liu.
 

            Scarlet Heart season 1 berlatarkan kehidupan Kekaisaran Kang Xi 300 tahun lalu, mengisahkan tentang seorang wanita abad 21 bernama Zhang Xiao yang mengalami kecelakaan dan tanpa diduga ia kembali ke zaman Dinasti Qing sebagai Ruo Xi. Ruo Xi menjalin kasih dengan Pangeran ke-4 Dinasti Qing. Sayangnya, kisah cinta mereka sangat rumit sehingga banyak muncul kesalahpahaman diantara mereka. Bahkan hal tersebut membuat kesehatan Ruo Xi memburuk, dan pada akhirnya kisah mereka harus berakhir tragis karena Ruo Xi telah tiada. (╥﹏╥)

            Kisah Cinta Ruo Xi dan Pangeran ke-4 yang terlewatkan di Scaret Heart season 1 dilanjutkan pada Scarlet Heart season 2.  Scarlet Heart 2 ini menceritakan tentang kehidupan Zhang Xiao setelah siuman dari koma pasca kecelakaan dengan membawa ingatan kisah cinta tragis Ruo Xi dan Pangeran ke-4. Zhang Xiao terperangkap dalam ingatan kisah cinta masa lalu. Apa yang harus ia lakukan? >.<
“Kisah itu, membuat aku menjadi sering mengunjungi museum
Membaca berkali-kali barang peninggalan Dinasti Qing
Aku disini ingin mencari apa? Mencari perasaan aku yang ragu, mencari kesakitan karena mencintai .” - Zhang Xiao
            Semenjak ia siuman dari koma, ia sering mengunjungi Museum Dinasti Qing. Selain itu, ia juga mempelajari peribahasa kuno dan tulisan pada zaman dahulu. Di dalam museum itu, Zhang Xiao sering menatap lukisan yang berisi Ruo Xi dan Pangeran ke-4 Dinasti Qing. Ia seolah-olah melihat lukisan dirinya sendiri. Di museum inilah cerita Scarlet Heart 2 bermulai. (^.^=)


            Suatu ketika Zhang Xiao berada di museum, dia bertemu seorang pria yang memiliki paras seperti Pangeran ke-4 sedang melihat lukisan favoritnya. Dia terharu hingga mengalir deras air mata dipipinya. Ketika ia ingin mengejar pria tersebut, ia menambrak pedagang balon. Pedagang balon menuntut ganti rugi, karena balonnya terbang hanya tersisa satu. Tak terkira, pria itu datang membatu Zhang Xiao. Pria tersebut memberi satu balon berbentuk sepasang lumba-lumba. Berhadapan dengan pria tersebut, Zhang Xiao tidak bisa menahan air matanya. (╥﹏╥)

            Zhang Xiao mendapatkan informasi bahwa pria yang ia temui di museum adalah Yin Zheng, seorang manajer di perusahaan Zhen Tian. Ia mendapat info ini dari mantan kekasihnya, Huang Di. Huang Di merupakan seorang karyawan di perusahaan Zhen Tian. Demi mendekati Yin Zheng, Zhang Xiao melamar kerja di perusahaan tersebut. Tak disangka, saat interview ia bertemu reinkarnasi Kaisar Kang Xi, yakni direktur perusahaan bernama Kang Zhen Tian. Yang lebih mengejutkan lagi, ia bertemu dengan penyanyi bernama Lan Lan yang memliki wajah sama persis dengan dirinya. Zhang Xiao Rumit banget yah . (-_-)


            Dunia Paralel. Mungkinkah hal yang Zhang Xiao alami adalah masuk dalam dunia paralel? Dunia yang masih penuh misteri. Dunia dimana ada dirimu yang lain berada di situasi yang berbeda dan tempat yang sangat jauh. Dunia dimana dirimu yang lain melakukan hal yang berbeda saat kau disini melakukan sesuatu. Dunia Paralel.
Apa yang terjadi? Pengalamanku dari 3 bulan yang lalu, sebuah mimpi atau kenyataan? Apa keberadaanku ini mengubah orang dan cerita yang lain? Jika semua ini berdampak, apa yang harus aku lakukan? – Zhang Xiao
            Setelah resmi menjadi karyawan perusahaan Zhen Tian. Zhang Xiao diberi tugas untuk membuat desain poster. Ia menggambar sebuah bunga magnolia hingga larut malam, dan ia ketiduran di atas meja kerjanya. Esok paginya, gambar bunga magnolia itu ditemukan oleh Yin Zheng. Yin Zheng tertarik dengan bunga itu. Atasan Zhang Xiao membangunkan dia, dan memberitahu bahwa Yin Zheng ingin menemui Zhang Xiao. 

            Lalu, Zhang Xiao pergi ke studio untuk menemui Yin Zheng. Ia tak menyangka ia begitu dekat dengan sosok mirip Pangeran ke-4 Dinasti Qing. Mereka hanya terpisah 10 langkah saja. Sepuluh langkah yang begitu dekat, dan begitu jauh. Namun, ketika Zhang Xiao melangkah mendekati Yin Zheng, ia terjatuh dan tersengat listrik dari kabel yang terputus. Ia pingsan.

            Setelah kecelakaan itu, hidup Zhang Xiao semakin rumit. Ia kehilangan ingatan yang mengenai Dinasti Qing. Ia tak ingat Pangeran ke-4 maupun Ruo Xi. Bahkan ia tak ingat bahwa ia sering mengunjungi museum. Suatu saat ia ditanya oleh Yin Zheng tentang pertemuan di musem ia mengelak, karena ia tak mengingatnya. Oleh karena itu, Yin Zheng mengira bahwa yang ia temui di museum adalah Lan Lan.


            Sementara Yin Zheng dan Lan Lan mulai dekat, Zhang Xiao bertemu dengan seorang pria yang baik hati. Ia adalah pemilik toko parfum ternama bermerek Z&X. Ia baru pulang dari luar negeri. Ia adalah Kang Shi Han. Namun mereka memiliki nama panggilan tersendiri. Shi Han Memanggi Zhang Xiao dengan ZX. Zhang Xiao memanggil Shi Han dengan sebutan Kepala polisi kucing hitam. Dilain kesempatan, Zhang Xiao tak sengaja bertemu dengan Kang Shi Yu. Ia adalah pemilik suatu bar.

­
            Cerita Scarlet Heart 2 baru dimulai, saat Zhang Xiao bertemu dengan tiga pria yakni Yin Zheng, Shi Han dan Shi Yu . Tak disangka mereka merupakan kaka beradik, walau bukan saudara kandung. Konflik dalam drama ini memang sangatlah rumit. Zhang Xiao yang masih dalam keadaan hilang ingatan harus mengalami banyak sekali cobaan. Sifat dan perilakunya yang polos dimanfaatkan oleh Lan Lan. Lan Lan memiliki masa lalu yang kelam. Sehingga ia selalu dihantui rasa takut terutama ketika ia kembali bertemu dengan mantan bossnya. 


            Demi menghalau semua kemungkinan yang terjadi, ia meminta Zhang Xiao untuk menggantikannya di lokasi syuting. Namun diluar dugaan, nasib naas tetap menimpa Lan Lan. Sebuah mobil meledak seketika saat syuting sedang berlangsung. Satu-satunya korban mengalami luka sangat parah, ialah Lan Lan. Yin Zheng yang mengetahui hal tersebut langsung membawa Lan Lan ke rumah sakit. 

            Keesokan harinya ayahanda Zhang Xiao membuka sebuah rahasia besar. Rahasia bahwa sebenarnya Zhang Xiao memiliki seorang kakak kembar. Sang kaka dengan terpaksa dipisahkan karena ayahnya tak sanggup untuk membesarkan 2 orang anak. Ayahnya memberikan Zhang Xiao dan kaka kembarnya sebuah anting peninggalan ibu mereka. Zhang Xiao menyadari bahwa Lan Lan adalah kaka kembarnya. Secepat mungkin ia pergi ke rumah sakit, setiba disana ia mendapat kabar bahwa Lan Lan menghilang. c(O.O)ɔ
 

            Zhang Xiao sangat terkejut, begitu pula dengan Yin Zheng. Mereka terus mencari keberadaan Lan Lan. Disisi lain hubungan Zhang Xiao dan Kang Shi Han semakin dekat. Suatu kabar buruk datang pada Yin Zheng, Lan Lan ditemukan tak bernyawa. Tatoo bunga magnolia dipunggung menunjukkan bahwa tubuh yang ditemukan adalah Lan Lan. Yin Zheng dan sangat terpukul. Disisi lain Zhang Xiao tidak mengetahui kabar kaka kembarnya. Berjalannya waktu, Shi Han dan Zhang Xiao semakin dekat. Mereka akhirnya resmi jadi pacaran, hihihii Bahkan mereka berlibur ke tempat yang sangat indah. Layaknya seorang pangeran dan putri negeri dongeng. (ʃƪ ˘ ³˘)


            Bagai petir di hari cerah, meluluhlantakkan hati yang sedang berbunga. Tiada kata yang dapat terucap dari bibir Zhang Xiao, ketika ia harus menerima kenyataan pahit. Shi Han adalah tunangan Xin Yi, putri tunggal pemilik perusahaan Yin Feng. Zhang Xiao dan Xin Yi adalah sahabat dari kecil. Sejak dulu Zhang Xiao rela mengorbankan apapun demi sahabatnya. Oleh karena itu, ia pun memutuskan untuk melepaskan Kang Shi Han. Dan meminta Shi Yu berpura-pura sebagai kepala poisi kucing hitam.

            Suatu rahasia yang ditutup rapat-rapat pasti akan terbuka juga.  Sampai dihari pernikahan Shi Han dan putri Xin Yi. Sebuah video kebersamaan Zhang Xiao dan Shi Han ditayangkan oleh seseorang. Putri Xin Yi sangat kecewa, ia langsung pergi keluar altar. Ia berlari sambil menangis, tak hiraukan kendaraan yang melintas. Sayang sekali ia tertabrak oleh mobil yang melaju kencang dan nyawanya tak tertolong. (T.T)


            Ini adalah puncak kesedihan Zhang Xiao. Sahabat yang ia sayangi dari kecil, telah tiada. Ia terus menangis, menyalahkan dirinya sendiri. Sedih banget pas adegan Zhang Xiao melukis wajah sahabatnya diatas pasir. Namun tetes air hujan menghapus wajah sang sahabat. Zhang Xiao sangat tertekan, ia menangis tanpa henti dan akhirnya ia pun pingsan. Tekanan batin yang ia rasakan sangatlah berat, hingga ia baru siuman keesokan harinya.

            Setelah siuman, ia kembali mengingat siapa dirinya. Kembali mengingat serpihan kisah Ruo Xi dan Pangeran ke-4. Kembali menitikan air mata saat memandang Yin Zheng. Air matanya menyadarkan Yin Zheng bahwa wanita yang ia temui di museum adalah Zhang Xiao bukan Lan Lan. Semenjak itu, mereka mulai dekat. Sok cuit banget, pas Yin Zheng hujan-hujanan dateng ke rumah Zhang Xiao. Trus pas makan pangsit. (ʃƪ ˘ ³˘)


            Sepasang harta karun peninggalan Dinasty Qing kembali ke pemiliknya. Sebuah cincin ibu jari milik Pangeran ke-4 kini dimiliki Yin Zheng. Cincin itu diberikan oleh ayah tirinya, Kang Zhen Tian. Sedangkan tusuk rambut Ruo Xi berbertuk kuncup bunga magnolia kini kembali pada Zhang Xiao. Zhang Xiao terharu ketika Yin Zheng memberikan tusuk rambut Ruo Xi kepadanya. Ia teringat kembali pada Pangeran ke-4, seseorang yang ia relakan di masa lalu.
Tembok 300 tahun memisahkan kita. Kita tak bisa meraih satu sama lain. Salah satu yang bisa ku tinggalkan adalah kamu. Salah satu yang tak bisa ku serahkan adalah kamu. Di dalam hidup dan matiku, seolah-olah aku hidup hanya untuk kamu. Jadi, sekarang haruskah aku hidup seperti ini lagi? Aku merasakan kepedihan dalam impianku. Tidak. Aku tidak seharusnya melakukan kesalahan yang sama lagi. –Zhang Xiao
Kalau kamu salah mengenal aku sebagai dia, kalau begitu anggaplah aku sebagai dia. Jangan menangis, aku tidak ingin memaksamu. Masalah percintaan sangatlah rumit. Tapi jika kau ingin pergi, kau boleh pergi. Disaat aku tak bisa melihatmu, pergilah. Jika kamu tak pergi, aku tak akan melepaskanmu lagi. Tanpa perintahku, kau tak boleh pergi dariku. -Yin Zheng
            Ternyata setelah menjalani kisah sebegitu rumetnya, tetap saja ada rintangan cinta Yin Zheng dan Zhang Xiao. Cape dech (-_-) Shi Han yang merasa terkhianati oleh Zhang Xiao dan Yin Zheng tak terima. Ia menyusun strategi untuk balas dendam. Padahal ada seorang wanita yang sangat mencintai dia. Ma Yi Nuo, seorang wanita yang menyelamatkannya dari sekumpulan perampok. Ternyata Yi Nuo adalah Lan Lan yang telah operasi plastik. Lan Lan tidak mati, jasad yang diketemukan adalah strategi pamanya.  Tatoo bunga magnolia masih jelas terlihat dipunggung wanita itu. Namun ia lebih memilih untuk melupakan Yin Zheng dan memulai kisah cinta baru dengan Shi Han.
Kalau bisa melepaskan segala beban dan tidak mempermasalahkan masa lalu,
Maka bisa menjalankan kehidupan baru –Scarlet Heart 2
            Dendam Shi Han yang begitu dalam, membuat dia mengabaikan arti sebuah kebahagiaan. Ia memfitnah Yin Zheng, agar Zhang Xiao kembali padanya. Cinta yang sejati takkan runtuh walau diterjang badai, begitulah cinta Zhang Xiao pada Yin Zheng. Kebenaran terungkap, Shi Han makin merasa kesal. Strategi terakhir dia adalah membunuh Yin Zheng. Namun terjadi perkelahian antara Shi Han dan Yin Zheng. Yi Nuo yang ingin melerai mereka malah terlempar dan kepalanya terkena pecahan kaca. Yi Nuo tak sadarkan diri dan koma. 

            Disaat itu, Shi Han baru menyadari bahwa Yi Nuo sangat mencintai dia. Apalagi ketika Shi Han mengetahui bahwa Yi Nuo sedang mengandung anaknya. Yi Nuo masih tak sadarkan diri, ia membutuhkan donor darah. Akhirnya, Zhang Xiao mendonorkan darah untuk kaka kembarnya. Ketika Zhang Xiao membuka matanya, part ini mendekati titik akhir drama Scarlet Heart 2. Zhang Xiao menanyakan keberadaan Yin Zheng.

            Shi Han dan Yi Nuo meundukkan kepala mereka. Mereka mengatakan pada Zhang Xiao bahwa Yin Zheng menjadi buta karena terkena serbuk mata dari orang yang ingin mencelakai Lan Lan. Zhang Xiao langsung pergi ke luar rumah sakit, namun Yin Zheng telah pergi. Hiks hiks (╥﹏╥) Haruskah akhir kisah Pangeran Ke-4 dan Ruo Xi terulang kembali? Sumpah sedih banget. Namun, akhirnya Zhang Xiao menemukan Yin Zheng. Hiks hiks akhir yang menyedihkan (╥﹏╥)


            Setelah mereka berjalan bersama, ada suara epilog yang mengatakan ‘Akhirnya kita dapat bersama lagi, tapi ending ini berakhir cukup tragis’ Trus tahu tahu ulang ke part Zhang Xiao baru siuman. Aduh sial, ternyata yang tadi bukan endingnya (-_-) padahal udah banjir air mata >.< Langsung hancur feel aku. Ending sebenarnya Yin Zheng nungguin Zhang Xiao di museum. Tepat didepan lukisan Dinasti Qing mereka bertemu, dan berakhir bahagia. (^o^)/ Ayeeey

        ^ - - - - - - - - - - ^



93 comments:

  1. wah sinopsis sangat membantu >.< aq bingung nonton epsode 1 nya dan kaitannya ama yang episode lama , setelah baca sinopsis ini jadi ngerti :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, sama. awalnya aku juga sempet bingung kok hehehe :D
      makasih udah mampir :)

      Delete
    2. Halo kaka bole tw gak alamat link donwload ato streaming yg season 2??😭trims

      Delete
  2. Mksh y....sinopsisx ngebantuin banget....n bikin aq bs lo pat dari episode 7 ke 25 langsung....tp meskipun akhirx happy ending di season 2...tp season 1 jauh lebih enjoyable .... bahkan ending akhirx tu bikin nangis2 meskipun nontonx sambil lalu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hmm,, knpa dilompat? Pdahal bnyak adegan-adegan seru dan so sweet lho, hehehe ^^
      Sebenernya susah kalau mau ngebandingin antara season 1 dan 2, soalnya emang beda banget, mungkin untuk season 1 lebih menekankan di kisah cintanya, sedangkan di season 2 ini dibumbui sama strategi balas dendam gitu dah~ yang bikin cerita intinya agak melebar hehehe ^0^

      Delete
  3. Awww di drama scarlet 1 mereka Cinlok sampe nikah ya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaaa, tapi setelah nikah itu masih banyak konflik antara Ruo Xi sama Pangeran Ke-4 ..(>,<)

      Delete
    2. Eh baru ngeh ternyata salah fokus, maaf ya hehehe
      Iyaaaa, Nicky Wu sama Cecilia Liu nikah di Bali :)
      di kartu pernikahannya ada gambar bunga Magnolia, indah banget

      Delete
  4. Aku masih bingung nih hehe.. blh tanya? Jadi sebenarnya dia (zhang xiao) setelah bangun dari koma, ingat gak kalau dia pernah jatuh ke dinasti qing? Tlg bantu jawab ya mksih ;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. boleh banget kok ^^
      setelah bangun, Zhang xiao ingat tentang pengalamannya. Itu alasan knpa dia nangis pas ketemu Yin Zheng. Tapi pas dia mau ketemu Yin Zheng di studio, dia pingsan dan ingatan tentang Dinasti Qing hilang. begitulah~

      Delete
    2. Owh jdi ntar dia ingat lagi gak kalau dia pernah jatuh ke dinasti qing?

      Delete
    3. Ooke deh aku nonton baru sampai eps 33 nih hehe.. makasih sinopsisnta membantu.. awalnya agak bingung hehe.

      Delete
    4. iya sama-sama ^_^
      Semangaaatt nontonnya , heheheee

      Delete
    5. Hii maaf aku mau tanya lagi nihh.. kok aku udah ntnn sampai tamat, tapi gak ada scene dia inget lagi ke masa lalunya kalau dia pernah jatuh ke dinasti qing ya?

      Delete
    6. Ada kok,^0^ setelah ZX pingsan gara-gara teman masa kecilnya (putri Xin Yi) meninggal .

      Delete
  5. sis bisa bantu jawab ga.. aku nyari sinopsis BBJX sampai tamat ga ada. ada referensi ga buat sinopsis BBJX dan BBJQ sampai tamat . makasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halow ^^
      Kalau aku pribadi jarang nyari sinopsis per episode sampai tamat, soalnya webnya suka PHP. Hehehee~ trus beberapa ada yang copas, jadi kalau web satu gak update, yang lain juga gak update . Huft

      Untuk BBJX ini coba web mydramatea.com
      Untuk BBJQ coba littlecloudcuriosity.com
      Disana udah lengkap sampe Final review, tapi bhsa inggris hehehee ^^

      Selamat membaca, terima kasih telah mampir. ^0^

      Delete
  6. nonton drama ini berulang kali ga bosen deh. 😀 apalagi bbjx yg season 1. 😀

    ReplyDelete
  7. Mau nanya, kalo download bbjx yg ada sub indo nya dimana ya?? Saya penasaran pengen nonton hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waduh, kalau itu kurang tahu. soalnya jarang download drama. Aku sukanya hunting manual ke toko kaset, hehehe ..

      Delete
    2. https://www.facebook.com/1835684520041451/posts/bubujingxin-aka-scarletheartdilarang-sharemembagikandrama-scarlet-heart-bu-bu-ji/1926214644321771/

      Delete
  8. Setelah lihat scarlet heart versi nicky wu vs scarlet heart versi korea jadi gimana gt...lebih kena dihati versi bbjx..#akibatgagalmoveon ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau aku belum nonton yang korea nya, hehhee .
      Tapi emang BBJX nusuk dalem banget ke hati ^^

      Delete
    2. Aq malah nnton yg koreanya blm nnton yg chinese nya . Mnrtq Bagus banget kok yg koreanya.

      Delete
    3. Selera orang kn beda-beda mba. Hehehe

      Delete
  9. Wah jadi penasaran sama bbjx atau bbjq, karena aku ngikutin yg korea dulu nih kak,terus sedih sampek ep 13 si prince ke 4 masih ditolak cintanya, pdhl tinggal 7/8 ep lagi hiks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oh ya? hmm, emang drama yg bagus pasti bikin penasaran. Hehehee

      Delete
  10. Replies
    1. Maaf, Kurang tahu ^^
      Saya kaset hunter, bukan link hunter heheheee

      Delete
    2. kalo aku sih downlosd di drakorindo.com ato kshowsubindo.net ato nontondramamu.com...

      Delete
    3. Maaf Faizah, sepertinya yang dimaksud oleh Faisal adalah Scarlet Heart Mandarin (Bu Bu Jing Xin - Bu Bu Jing Qing) Hehehee ^^
      -
      Telah saya cek, di ketiga website di atas tidak ada drama BBJX dan BBJQ. ^^

      Delete
    4. mungkin ini http://www.filmku.net/2016/10/bu-bu-jing-xin-moon-scarlet-2011.html

      Delete
    5. Wah ^^ Terima kasih
      Iya itu BBJX. Yang mau download, mungkin bisa kesana. Tapi aku gak tahu itu sub apa ya, hihihii

      Delete
  11. klu boleh tau dimana ya cari kasetnya - Klu Bisa untuk 2 season sekalian.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kamu tinggal dimana, nurul? kalau Bogor-Sukabumi aku tahu.
      Aku dateng ke toko khusus kaset drama, kalau gak ada. Baru deh keliling-keliling pedagang kaset pinggir jalan ^_^ . Hahahaaa

      Kalau penjualnya baik, dia bisa nerima pesenan juga,, begitu.
      Aku gak beli online ,,

      Delete
    2. Btw aku tinggal di daerah bogor-sukabumi ka,di caringin. Kka tau tempat beli kaset nya dimana?hehehe

      Delete
    3. Hmm, Caringin ya~.
      Dulu aku beli di deket Pasar Bogor, tepatnya di sebelah toko AA. Tapi itu udah lama banget tahun 2014. Si abangnya sekarang sih masih ada, tapi kemungkinan besar BBJQ udah out stock. kalau mau coba tanya aja kesana ~

      Delete
  12. Tau gak kak, aku sumpah penasaran banget sama scarlet heart nya korea. Trus aku baca ini hehe..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Baru tahu tuh, hihihii
      Iya, makasih udah mampir dan baca ini hehe

      Delete
  13. tengs min pencerahanya..
    iya aku juga penasaran setengah mati sama scarlet heart nya korea, baca ini malah tambah ngga bisa move on :'( masih kebayang2 muka gantengnya Joon Gi. eh BTW ceritanya mereka ngga nikah ya? :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama-sama. ^^
      Mereka siapa nih? Zhang Xiao sama Yin Zheng gak nikah di Scarlet Heart 2, tapi langsung nikah di dunia nyata . wkwkwk

      Delete
  14. mau nanya nih, jadi yin zheng nya tau ga masa pas mereka di dinasti qing ? makasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau di dramanya, tidak diceritakan tentang ingatan Yin Zheng. Jadi, Sepertinya tidak,, ^-^

      Delete
  15. mau nanya nih, jadi yin zheng nya tau ga masa pas mereka di dinasti qing ? makasih

    ReplyDelete
  16. gara-gara kesel sama ending Scarlet Heart nya korea, langsung cari" tahu dan ketemu blog ini.
    thanks banget review nya, jadi ga perlu panjang" nonton 'mimpi' nya Zhang Xiao dan nonton episode terakhir nya aja :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. U're welcome ^^
      Hahaha "mimpi" ZX emang panjang, :D

      Delete
  17. Dimana klo mau download sub indo nya yaaa.. aq nyari ga nemu.. help

    ReplyDelete
  18. minta link buat download dramanya dong kaka....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maaf, nggak punya. soalnya nonton BBJQ dari kaset, bukan download. Hehehe

      Delete
    2. Halo..beli kasetnya dimana ya kalo boleh tau ??

      Delete
    3. Halo, di amang-amang tukang kaset sebelah toko AA sebrang pasar Bogor. Udah lama banget tahun 2014 aku belinya. Sekarang paling udah gak ada. Soalnya drama lama tuh susah dicari.

      Delete
  19. Makasie sinopsisnya...harus donlot season 2 nie...
    Baru selesai nonton yg season 1...
    Bagusan versi aslinya ya...timbang scarletnya versi korea...
    Beneran bengkak nie mata...patah hati bgt...gagal move on...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi Risa,
      Selamat kamu sudah menyelesaikan season 1 yang penuh liku-liku hehehee

      Original memang memiliki keistimewaan tersendiri :D
      Semoga pas nonton season 2 matamu gak nambah bengkak Ya hihihiii~

      Delete
  20. kalau mau download dramanya dimana ya?

    ReplyDelete
  21. kalau kasetnya beli dimana ya

    ReplyDelete
  22. Misi ka,kaka nonton drama ini streaming/download/beli kasetnya? Makasih ka

    Btw udah nonton moonlovers versi korea blm?hehehehe seru juga lho. Ost nya enakenak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Beli kaset, tempatnya lihat di komenan kamu yang atas ya ^^
      BTw. udah pernah beberapa scene aja dan memutuskan berhenti menonton hehee ^^

      Delete
  23. Keren jg sedih flmny...seru dech pkoknya.ntn jh guys,,qu sdh ntn tamat.ceritany sedih,senang,bahagia jg menegangkan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yups ! Anti mainstream banget, soalnya kebanyakan part yang gak ketebak sama sekali. hihihii ~~

      Delete
  24. Bingung ga ngerti pemerannya. Mampir di mari karena sedih bgt liat scarlet heart ryeo blm ada season 2. Eh.. Yg versi china ada season 2, but sayang bgt aku terlalu bingung bedain namanya😢😢😢

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bingung gimana?
      Nama-namanya cukup berbeda kok. Zhang Xiao, Yin Zheng, Shi Han, dll.

      Delete
  25. Makasi mba, akhirnya saya bisa tidur ...ntn season 1 nya yg versi korea, biarpun beda tapi akhir nya sama ��. Versi koreanya ga Ada season ke duanya ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahhahaaa sama-sama. Kadang ending yg gantung bikin kesel 😁

      Delete
  26. Semoga yg versi Korea juga ada season 2 nya.😁

    ReplyDelete
  27. kakak2..mw tanya..soalnya jd bingung.
    aq br selesai ntn versi korea (telat bgt yaaahhh..wkk). katanya ada hubungannya dgn sejarah, tp versi asli dr china. apakah kerajaan di China mirip juga ato ngambil dr sejarah kerajaan Korea ato gmn sih sbnrnya?? mkny jd bingung hehehe.. makasih :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Scarlet heart itu kan aslinya adalah sebuah buku novel China bergenre Historical-fiction-romance. Jadi ini cerita fiksi yang latar tempat dan waktunya dibuat semirip mungkin dengan sejarah.

      Nah, kesimpulannya drama versi china ataupun korea itu fiksi.

      Delete
    2. Beberapa karakter di versi Korsel maupun Tiongkok memang nyata,

      Delete
    3. Iya, nama-namanya memang nyata tapi cerita sama konflik dan lain sebagainya itu fiksi.

      Delete
  28. Aku sampai di sini karena abis nonton moon lovers dan cari2 reviewnya.. akhirnya mereka bahagia 😅 tadinya gak mengharapkan season 2 versi korea, tapi baca artikel ini kok jadi pengen..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Belum ada rumor korea bakal bikin sekuelnya . Padahal kyknya banyak yg nungguin ya 😆

      Delete
  29. nonton nya dimana? saya udh cari2 tapi ga ada translet bahasa nya

    ReplyDelete
  30. Sumpah gk tau kalo aslinya ada dari versi China, trus udah ada season 2 lagi, pdhl nntn yg versi Korea udah nangis kejer bgttt pdhl udah 2x nntn tapi masih aja nangis Ampe bengkak ni mata, gk tau lagi kalo nntn yg versi China'y bakal gmn nasib hati Ama mata w😭

    ReplyDelete
  31. Sumpah gk tau kalo aslinya ada dari versi China, trus udah ada season 2 lagi, pdhl nntn yg versi Korea udah nangis kejer bgttt pdhl udah 2x nntn tapi masih aja nangis Ampe bengkak ni mata, gk tau lagi kalo nntn yg versi China'y bakal gmn nasib hati Ama mata w😭

    ReplyDelete
    Replies
    1. . . . ya sama-sama bikin bengkak.
      Kalau nonton versi chinanya, dari season 1 jgn langsung ke season 2. Nnti susah menata kembali hati dan perasaan. wkwkwkk

      Delete
  32. Makasih kak, sudah menghilangkan sedikit rasa penasaran dari perjalanan cinta scarlet heart ini.
    Memang ya, tong hua keren banget bikin novelnya sampai 2 sutradara terinspirasi bikin film dari novelnya..
    Ga nyesel pernah nonton versi koreanya meskipun nangis banget saat pangeran ke-10 meninggal bareng istrinya, dan mata bengkak parah di episode terakhrir saat see hee meninggal dan terungkap seluruh kesalahpahaman.

    Well novel ini mengajarkan, tahta dan dendam akhirnya cuma buat diri sendirian dan kesepian saat semua sudah berakhir..

    Nice tonghua \^•^/

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yap. bener. Sayangnya belom ada penerbit yang mau nerbitin novel tong hua ini versi indonya. Padahal dijamin bakal laku keras.

      Delete
  33. Trima kasih kak buat sinopsisnya... sya jg ga bisa move on bahkan makin masuk sampe ke kisah nyatanya dinasti qing..

    Saya belum lama nonton scarlet heart di wetv dgn judul indonesianya perjalanan hati, waktu nonton sya liat pangeran ke-4 koq kayak kenal banget dekat banget.. jadilah saya cari di google ternyata pemerannya nicky wu artis idola saat saya remaja tahun 90an.. yg lebih bikin jatuh hati si nicky menikah dgn cecilia di Bali.. wow banget.. dalam banget kisahnya seolah2 emang mereka titisan pangeran ke-4 Yinzhen (kaisar yongzhen) hingga sampai ke dunia nyata mereka bukan di film doang���� yg bikin takjub merasa kisah ini dekat banget krna dinasti Qing adalah dinasti terakhir yg memerintah di tiongkok..

    Dan yg tadi tu wktu liat pangeran ke-4 serasa sya kenal dekat, dan waktu liat wajah nicky wu, sya baru sadar wajah suamiku mirip2 dgnnya, bibirnya, matanya (lebay bgt yah).. baru nyadar aku klo suamiku cakep ternyata.. jadinya sya baru falling in love pd suamiku di usia pernikahan memasuki 9 tahun..saya dan suami tdk pacaran/uniklah kisahnya. Dan pas nyadar potongan rambut suamiku emang kayak rambut si pangeran2 itu.. rambutnya di tengah doang dan panjang (model taucang) ya ampunnn.. sya kayak baru sadar dari mimpi����

    Tp bersyukur film ini bikin saya kangen pengen cari keluarga yg ada di tiongkok�� dan jd pengen tau ttg sejarahnya..

    Skali lagi trima kasih buat sinopsis ini..

    Hehehe..maaf yah klo dibaca dikiranya Halu banget.. tp ini bagi saya kebetulan banget...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih dah baca, dan mau berbagi cerita. Maaf banget baru baca, soalnya udah jarang buka blog. Dan gak tahu knpa gak ada notifikasi klo ada komen baru. Jadi bales 1 tahun lebih hihiiihii. Pokoknya makasih banyak yaawww. Semoga langgeng terus sama suaminyaa ^^

      Delete
  34. Kak review Lost You Forever donk, pengarang nya sama dengan pengarang Scarlet Heart

    ReplyDelete
  35. Aku sampe sini dong, akibat gak bisa move on versi Korea nya. Sekarang 2024 dan versi Korea 2016 loh huhuhu 8 tahun berlalu. Mau coba nonton versi cina nya dari season 1 dulu

    ReplyDelete

Hello, Pengyoumen~
I'd like to say thank you for visit my little blog, read my notes. Hope we can be friend although we aren't face to face. Please enjoy. If any question or comment you want me know, write here (^.^)/
Teman-teman sebangsa dan setanah air~
Kalau kalian ada pertanyaan yang masih terpendam dalam hati, tentang blog mini milikku atau ingin lebih tahu tentang dunia mandarin lovers. silahkan tulis disini. <(~,^)/
-
Don't forget to write your name,
Tinggalkan namamu, buat arsip. Hehehee~