Pages

Saturday, 22 August 2020

Ketika Diri Mencoba Melepaskanmu . (Nana Lee – Never Come Back)

Di malam minggu yang sunyi tanpa gelak tawamu, aku terdiam. 

Mengenang setiap asa, dan rasa yang pernah melengkapi sebagian hari-hari di masa aku dan kamu masih bersama. Mungkin di masa itu, semua rintangan bisa dihadapi asalkan ada kamu. Namun, skenario kadang tidak sejalan dengan keinginan sang pemeran. Tak apa, kini aku akan mencoba melepaskanmu.

Pengyoumen ada yang merasakan hal yang sama? Ini ada sebuah lagu yang menemani aku melewati masa-masa kehilangan. Memang bukan lagu baru, tapi akan selalu selaras untuk pengyoumen yang sedang berada di titik “berat menerima kenyataan, tapi hidup harus terus berjalan.” Mari bersama-sama, tenggelam dalam lagu ini. Tapi ingatlah ketika lagu telah berhenti, hari esok harus lebih kuat.